Sepak bola adalah olahraga terfavorit di dunia yang di mainkan oleh berbagai macam elemen masyarakat dari kalangan bawah sampai kalangan atas. Selain karena dimainkan oleh berbagai kalangan masyarakat, olah raga yang satu ini juga sangat disukai oleh semua kalangan masyarakat dari anak-anak, remaja, hingga orang dewasa. namun di dalam dunia sepak bola, pemain-pemain yang bermain tidaklah selama akan dapat bermain, seiring bertambahnya Usia, mereka juga harus menyatakan mundur dari dunia tersebut yang nantinya akan diganti oleh junior-juniornya.
Kali ini saya akan meng-Update beberapa Pemain Sepak Bola yang akan Menggantungkan Sepatunya di Kanca Internasional sesuai laga Piala Dunia 2014 Brasil, yakni :
1. Andreas Pirlo
Gelandang Juventus, Andrea Pirlo, mengutarakan bahwa dirinya akan pensiun dari tim nasional Italia seusai gelaran Piala Dunia 2014 di Brasil. “Pada 2014, saya akan berhenti bermain di tim nasional. Saya pikir Piala Dunia ini akan menjadi ajang terakhir saya berseragam Azzurri,” kata Pirlo
Beberapa prestasi yang diraih oleh Pirlo bersama Tim-Nasional :
- Pirlo sudah bermain di Tim Nasional sejak Kualifikasi Piala Dunia 2002-Hingga Sekarang
- Pirlo sudah tampil bersama Italia sebanyak 97 pertandingan
- Bersama Italia, 11 goal telah di sumbangkan oleh gelandang Juventus.
- Memberikan medali perunggu di Olimpiade 2004, Menjuarai Piala Dunia tahun 2006
Meskipun Pirlo telah menyatakan Pensiun dari Tim-Nas, Pirlo mengisyaratkan bahwa dirinya belum memiliki rencana untuk pensiun secara total.
2. Davil Villa
David Villa menyatakan akan pensiun seusai laga Piala Dunia 2014, hal tersebut dikemukakannya langsung kepada media setempat. Dirinya cukup senang telah menjadi bagian dari Spanyol sampai saat ini " Saya tidak suka mengucapkan sselamat tinggal, namun saya akan tetap berlaga di Piala Dunia ini dan itu akan menjadi laga akhir saya '' ucapnya.
Beberapa prestasi yang diraih oleh Villa bersama Tim-Nasional :
- Villa bergabung bersama Tim-Nas sejak 2005- HIngga Sekarang
- Villa sudah tampil dalam ajang Internasional bersama Spanyol sebanyak 94 Pertandingan
- Bersama Spanyol Villa memberikan gelar Euro tahun 2008 dan Piala Dunia tahun 2010
- Villa merupakan top skor sepanjang masa Spanyol yang mencetak 56 goal dari 94 laga pertandingan.
Sama seperti Pirlo, villa hanya memutuskan untuk mundur dari Tim-Nas, sedangkan untuk Klub ia masih tetap bermain.
3. Iker Casillas
Kiper utama Los Blancos Iker Casillas mengindikasikan bahwa dirinya akan gantung sarung tangan setelah usai Piala Dunia 2014. Ia juga menyatakan musim panas Brasil akan menjadi momen istimewa baginya untuk mundur dan memberi kesempatan bagi kiper muda selanjutnya.
Casillas sendiri hingga hari ini adalah pemain yang paling banyak mengoleksi caps bersama Spanyol dengan 143 penampilan dan masih akan terus bertambah jika tak ada kejadian istimewa.
4. Dirk Kuyt
Dirtk Kuyt memberi isyarat akan pensiun seusai Piala Dunia 2014 yang diselenggarakan di negeri samba tersebut. Ia menyatakan piala dunia kali ini akan menjadi Piala Dunia terakhirnya. “Bermain di Piala Dunia dan tampil di Piala Dunia terakhirku di Brasil adalah sesuatu yang sangat spesial untuk karier sepakbolaku bersama timnas. Aku pikir ini akan jadi turnamen yang sangat menarik dan Brasil jelas jadi favorit juara dalam turnamen tersebut.” katanya;
Beberapa prestasi yang diraih bersama Tim-Nasional :
- Dirk Kuyt bergabung bersama Belanda sejak 2004-Hingga Sekarang
- Dirk Kuyt tampil bersama belanda sebanyak 98 pertandingan
- Bersama belanda, kuyt telah memberikan 24 goal dari laganya.
- Dirk kuyt membawa belanda menjadi Runner Up Piala Dunia 2010
“Jika aku harus melihat karierku yang lalu-lalu bersama Belanda, aku akan sangat bahagia bisa mengingatnya, khususnya jika kami bisa meraih sukses di Brasil nanti. Aku akan siap kapanpun jika pelatih atau negara membutuhkanku dalam menjalani pertandingan, tapi kemungkinan ini akan jadi Piala Dunia terakhirku untuk Belanda.”
Sekalian dulu teman pemaparan saya mengenai pemain sepak bola yang akan pensiun di Laga Internasional, semoga dapat menambah wawasan kita semua. Salam Idho ^_^
Top
0 komentar: